Sambut Tahun Baru 2020, PKK Kring Karangasem Adakan alan Sehat

03 Januari 2020 12:58:02 WIB

Palwarta, 03 Januari 2020 Dalam rangka memeriahkan tahun baru 2020, PKK Kring Karangasem mengadakan jalan sehat. Acara ini diadakan tepat tanggal 01 Januari 2020 hari Rabu. Jalan sehat dimulai pada pukul 07.00 WIB. Rombongan dilepas oleh Camat Bantul, Bapak R. Jati Bayu Broto M.Hum didampingi oleh Lurah Desa Palbapang,Bapak Sukirman, SH dan Dukuh Karangasem,Bapak MUljana.

Setelah peserta menepuh rute yang ditentukan, sekitar pukul 08.00 WIB tiba kembali dilokasi Karangasem RT 06. Peserta kemudian diajak senam dengan 5 instruktur senam yang kece badai. Mulai dari kalangan bapak-bapak, ibu-ibu, muda mudi dan anak-anak sangat antusias menggerakkan badan mengikuti arahan instuktur senam.

Senam usai, peserta dihibur dengan orgen tunggal sembari menikmati snack dan air mineral. Dan menyaksikan pembagian hadiah lomba dalam rangka hari Ibu yang diselenggarakan PKK Kring Karangasem hari Minggu tanggal 22 Desember 2019 lalu. Lomba tersebut antaralain lomba tumpeng, mewiru jarik, masak kreasi dari ketela, menangkap belut dan masih banyak lagi. Dilanjutkan dengan pembagian doorprize. Yang mana hadiah utama adalah sepeda sumbangan dari Bupati Bantul. 

Semoga agenda rutin PKK Kring Karangasem ini, dapat terlaksana setiap tahunnya. 

Komentar atas Sambut Tahun Baru 2020, PKK Kring Karangasem Adakan alan Sehat

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Pengumuman

...Pelayanan digital Palbapang...Kini permohonan Surat lebih mudah ketik pelayanandigitalpalbapangapang.id...

Kalender

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License